Jadilah Keluarga Besar SMP Handayani Pameungpeuk
Sejarah SMP Handayani 2 Pameungpeuk
SMP Handayani 2 Pameungpeuk adalah salah satu sekolah yang berada dibawah naungan Yayasan Pendidikan Handayani Banjaran.
Awal berdirinya sekolah ini merupakan pengembangan dari SMP Handayani 1 Banjaran yang merupakan sekolah induk Yayasan, berlokasi di Blok Nambo Desa Batukarut Kecamatan Arjasari yang pada saat itu sekolah tersebut sedang mendapatkan puncak kejayaan dan mendapat kepercayaan dari masyarakat di wilayahnya sehingga dalam satu angkatan atau pada tahun pelajaran 1985 - 1986 mendapat jumlah pendaftar yang sangat banyak yaitu sampai dengan 16 kelas ( rombongan belajar) atau kurang lebih hampir 800 orang calon siswa kelas VII (tujuh).
Mengingat daya tampung sekolah pada saat itu terbatas, maka pada tahun berikutnya yaitu tahun pelajaran 1986 / 1987, dengan berbagai pertimbangan maka didirikanlah SMP Handayani 2 Pameungpeuk di Kp. Bojongsereh Desa Lebakwangi Kecamatan Arjasari Kabupaten Bandung.
Dari tahun ke tahun SMP Handayani 2 Pameungpeuk juga Alhamdulillah mendapat kepercayaan dari masyarakat hingga saat ini untuk ukuran sekolah swasta merupakan sekolah favorit dan mempunyai jumlah siswa yang banyak jika dibandingkan dengan sekolah- sekolah swasta yang lain.
Sejak tahun ajaran 2006/ 2007 selain membuka Kelas Reguler, SMP Handayani 2 Pameungpeuk juga telah Membuka model Kelas baru dengan nama kelas khusus, yaitu merupakan kelas unggulan SMP Handayani 2 Pameungpeuk karena dalam awal penerimaanya siswa diberikan test akademik khusus dengan daya tampung terbatas yaitu satu kelas hanya 25 sd. 30 orang peserta didik.
kini SMP Handayani 2 Pameungpeuk yang di Pimpin oleh Yayat Hidayat, SE.,MM di bawah Yayasan Handayani Sutisna tetap menjadi salah satu sekolah unggulan di wilayah Kecamatan Arjasari dan Pameugpeuk Kab.Bandung dan terus mengembangkan program dan fasilitas sekolah agar pengajar dan siswa nyaman saat berada di lingkungan sekolah
Akreditasi : A
Cek Akreditasi untuk SMP Handayani 2 Pameungpeuk di sini